Visi Program Doktor Ilmu Syariah: Unggul dan terkemuka dalam mengembangkan ilmu syariah berbasis madurologi, inklusif dan berwawasan global.
Misi Program Doktor Ilmu Syariah: Misi Program Doktor Ilmu Syariah: Mengembangkan dan memperkuat ke-Ilmuan Syariah melalui pendidikan yang berwawasan berkearifan lokal kemaduraan dan global, Melaksanakan riset kolaboratif dan publikasi dalam bidang Ilmu Syariah berbasis kearifan lokal kemaduraan untuk memajukan masyarakat madura dan global, Melaksanakan pengabdian kolaboratif dalam keilmuan Syariah dengan pendekatan kearifan lokal kemaduraan untuk memajukan masyarakat madura dan global., Menghasilkan sumber daya Doktor Ilmu Syariah yang berintegritas, berkompeten, dan berkontribusi pada kemajuan masyarakat madura dan global.
Ilmu yang dipelajari ialah Ilmu sosial, humaniora dan sains teknologi yang Integratif dan Interdisipliner pada Kajian Ilmu Syariah berwawasan madurologi dan global tentang Fiqih dan Ushul Fiqih, Hukum Keluarga (Munakahah), Hukum Ekonomi Syariah, Ilmu Astronomi Islam, Hukum Pidana Islam (Jinayah), Ilmu Syariah dan Hukum, Studi Perbandingan Madzhah, Ilmu Syariah dan Hukum Internasional, Hukum Syariah dan Teknologi, Ekonomi Syariah dan Keuangan.